Selasa, 09 Desember 2014

CSR BNI Sasar Infrastruktur Dasar

Pengirim : ALWIADI.
Tanggal : 9 December 2014, 12:57 pm


Ketapang, Program dan kegiatan tanggungjawab sosial perusahaan berupa CSR ( Coprate Social Responsibility) oleh PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk Cabang Ketapang tahun 2014, menyasar pembangunan infrastruktur dasar.

Penyerahan bantuan CSR dari PT BNI Cabang Ketapang dilakukan secara simbolis oleh Pimpinan BNI Cabang Ketapang Maslipansyah kepada Pemkab Ketapang melalui Kepala Bapedda Drs H Mahyudin M.Si diruang rapat Kantor Bapedda Ketapang, Selasa (09/12) yan di hadiri oleh Dinas pendidikan, Dinsosnaker trans, Dinas Kebersihan dan Pertamanan dan Kabag Humas Setda Ketapang Revalianto.S.Sos.M.Si.
Kepala Bappeda Ketapang Drs.H Mahyudin.M.si mengatakan program CSR dari pihak swasta merupakan salah satu sumber pembiayaan untuk pembangunan daerah, selain dari APBD Kabupaten dan APBD provinsi juga APBN yang telah ada.
" Selain investasi pihak swasta di Kabupaten Ketapang program CSR juga besar peranannya membantu pembiayaan pembangunan " katanya.
Menurut Mahyudin bantuan CSR perusahaan dikabupaten Ketapang nilainya sudah cukup besar baik perusahaan perkebunan, pertambangan dan perbankan dalam membantu pembiayaan pembangunan di daerah.
" Kedepan kita berharap perusahaan atau perbankan yang lainnya segera mengikuti dan menyalur program CSR yang disinergikan dengan program Pemerintah daerah " harapnya.
Mahyudin atas nama Pemerintah Kabupaten Ketapang mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas diluncurkanya program SCR oleh PT BNI cabang Ketapang yang akan memberikan manpaat yang maksimal untuk masyarakat Ketapang.
Program CSR dari PT BNI Cabang Ketapang yang diserahkan senilai Rp. 105. juta tersebut, disalurkan dalam bentuk barang meubelair SDN 19 Pagar Mentimun, SDN 21 Sukamaju, SMPN 03 Ketapang, Panti sosial Tresna Werdha Mustika Dharma,berupa kulkas, bak penampungan air,kipas angin kompor dan tabung gas, sedangkan kendaraan roda tiga pengangkut sampah bantuan kepada Dinas kebersihan Ketapang 

0 komentar:

Posting Komentar