Keterlambatan atau tidak mau tau keluhan masyarakat ketapang sebenarnya sudah lama terjadi di ketapang terutama masalah BBM yang sudah kita dengar selama ini walaupun SPBU sudah banyak dan Wahana Migas Ketapang sebagai tempat penampungan yang cukup besar rasanya tidak cukup terus BBM ketapang untuk memenuhi kebutuhan masyarakat,masyarakat harus mengantri apabila ingin mendapat harga standar pemerintah,harga eceran di jalan-jalan pum masih tinggi.selaknya nya pemerintah harus mengatasi masalah ini apabila ketapang mau maju,SPBU yang menjual BBM bersubsidi ke perusahaan-perusahaan sawit,pertambangan harus di tertibkan sehingga masyarakat bisa menikmati BBM bersubsidi.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KETAPANG - Sopir truk pelabuhan, Sukabangun Kabupaten Ketapang Kalimantan Barat akhirnya membuktikan ucapannya. Pada Kamis (26/7/2012) mereka melakukan aksi mogok lantaran sampai kini pemerintah tak bisa mengatasi persoalan BBM di Ketapang yang mereka keluhkan sejak beberapa waktu lalu.Para sopi truk ini mengaku, selama ini mereka kesulitan mendapatkan minyak jenis solar dari SPBU, sementara pemilik modal yang membeli memakai drum justru mendapatkan jalur khusus. Sayangnya kondisi ini tak direspon pemerintah, sampai akhirnya mereka melakukan aksi mogok.
"Kemarin, kami para supir sudah audensi dengan DPRD dan ESDM namun hingga kini tidak ada kejelasan dari persoalaan ini, karena Pemda dan DPRD selama ini tidak ada tindakan nyata, hanya bisa diam saja, makanya kami mogok kerja,'' kata Rudi Perwakilan supir.
Ditegaskannya, aksi mogok ini dilakukan lantaran pendapatan mereka tak sebanding dengan besarnya biaya operasional. Sulitnya membeli solar selama ini di SPBU-SPBU menjadi penyebab utama mereka melakukan aksi tersebut.Source
0 komentar:
Posting Komentar