Minggu, 06 Maret 2016

Keindahan Wisata Lubuk Baji Kabupaten Kayong Utara

Lubuk Baji adalah merupakan salah satu tripo menarik di Kawasan Taman Nasional Gunung Palung. Letaknya di desa Benawai Agung Kabupaten Kayong Utara Ketapang Kalimantan Barat. Bila bernasip baik para wisatawan memiliki kesempatan yang sangat baik melihat orangutan liar atau setidaknya dapat mencari tanda-tanda kehadiran mereka berupa sarang atau jejak-jejak lain. Menurut Para peneliti orangutan hanya tinggal 2.500 yang masih ada diseluruh Taman Nasional. Hewan lain yang dapat diamati di daerah Lubuk Baji ini adalah Owa-owa, Monyet Merah Daun, Beruang Madu Malaya, Rangkong, Pelatuk, dan banyak interestings amfibi, reftil dan invertebrata.
Bila Kita menempuh jalur antara air pauh, kita akan melalui berbagai jenis vegetasi yang berbeda seperti rumpun-rumpun bambu, kebun durian, Hutan Dipterocarpaceae dataran rendah dan habitat hutan rawa. Semunya dapat dengan mudah kita amati di sekitar kawasan air terjun Lubuk Baji. Spesies bunga termasuk iron hutan Dipterocarpaceae, Anacardiaceae, pakis, dan tanaman obat, banyak pohon buah-buahan dan jenis-jenis anggrek yang sangat indah. Kawasan ini sekarang menjadi tempat yang pavorit bagi para wisatawan.
1. LOKASI
Lubuk Baji terletak pada gugusan Gunung Pelerangan Desa Begasing Kecamatan Sukadana.
2. DAYA TARIK
Di sekitar lokasi tersebut kita dapat melihat beberapa tipe ekosistem, yaitu : ekosistem hutan dataran rendah, hutan sekunder, sub montana, dan rawa.
Terdapat jenis-jenis flora, seperti pohon Meranti, Belian, serta pohon dari jenis Dipterocarpaceae.
Terdapat jenis fauna yang merupakan satwa endemik Gunung Palung, seperti Orang Utan, Kelasi, Beruang Madu, dan Burung Enggang.
Kondisi hutan yang masih asli, sehingga tempat ini cocok dijadikan tempat camping, mendaki (hiking), dan pengamatan berbagai jenis satwa. Di lokasi ini, terdapat juga air terjun yang tingginya sekitar 20 meter.
3. FASILITAS
Lokasi ini merupakan obyek wisata yang baru ditemukan, sehingga memberikan kesan natural. Terdapat perumahan kecil untuk tempat beristirahat para wisatawan.
4. AKSESIBILITAS
Objek wisata ini dapat dicapai dengan berjalan kaki selama 8 jam dari pintu masuk di Air Pauh Desa Sutra Kecamatan Sukadana. Untuk keluar dari lokasi ini, kita membutuhkan waktu sekitar 1,5 jam ke pintu keluar di Dusun Begasing Desa Benawai Agung Kecamatan Sukadana. Dari pintu keluar, kita bisa menyewa mobil pick up ke Sukadana dengan biaya Rp 50.000,00.
OLYMPUS DIGITAL CAMERA
OLYMPUS DIGITAL CAMERA
IMG_5749IMG_5884P9240901-960x500x

0 komentar:

Posting Komentar